Wednesday, August 19, 2015

Balon Udara yang sedang Membawa Wisatawan ini SALAH MENDARAT di Penjara Berkeamanan Tinggi

Balon udara India yang membawa dua wisatawan dilaporkan mendarat di sebuah penjara berkeamanan tinggi setelah tertiup angin.



Kedua wisatawan wanita itu tengah menikmati pemandangan sebuah acara tahunan Pushkar Camel Fair, di negara bagian barat Rajasthan.

Tapi tiba-tiba balon tertiup oleh angin kencang membuat operator harus menurunkannya di lapangan sepak bola dekat penjara pusat Ajmer, lapor situs NDTV.

Para penumpang balon itu selanjutnya ditahan sementara selama dua jam sebelum para petugas memutuskan apakah itu sebuah kecelakaan atau sebuah tindakan untuk menolong narapidana kabur.

"Para tahanan berada di barak pada saat itu, namun pendaratan balon itu menyebabkan alarm keamanan berbunyi, hingga membuat para petugas panik," kata laporan itu.

Pemerintah setempat telah bereaksi terhadap kecelakaan itu dengan menghapus ijin perusahaan balon dan melarang balon terbang di atas wilayah itu, karena dianggap telah "melanggar hukum".

NDTV mengatakan para wisatawan akhirnya memutuskan mengurangi kegiatan berisiko tinggi pada hari berikutnya dengan memilih untuk menaiki gajah.(BBC)


No comments:

Post a Comment