Apakah Anda percaya kepada hantu atau sosok gaib? Apalagi jika hantu tersebut bisa membuat kekacauan secara fisik. Mungkin banyak yang akan menggelengkan kepala, tanda tidak percaya hantu bisa menyebabkan kekacauan.
Tetapi mau tidak mau, banyak sekali bukti terutama rekaman CCTV yang memperlihatkan, jika serangan mahluk gaib ini sering membuat kekacauan. Entah tempat yang menjadi berantakan, atau sesuatu yang terbuat dari kaca menjadi pecah.
Biasanya, jika ada hal yang seperti itu terjadi, kita akan memanggil paranormal dan menyelidiki apa yang terjadi. Tetapi bagaimana jika yang dipanggil polisi, dan bersenjata lengkap untuk menangkap hantu tersebut?
Hal inilah yang dilakukan sebuah cafe, di mana sebuah kamera CCTV menangkap sesuatu yang bergerak yang dikira pencuri. Mereka pun langsung menelpon polisi bersenjata lengkap, yang datang ke cafe tersebut sambil berlari saat larut malam.
Michael Bristow, pemilik Larders Coffee House di Louth, Lincolnshire, menelpon 999 setelah ia melihat sesosok bayangan menyelinap di sekitar tokonya yang ia pantau secara di live di kamera ponselnya.
Empat petugas polisi bersenjata lengkap langsung bergegas ke lokasi sekitar jam 22:30, tapi mereka tidak menemukan pencuri dan tidak ada tanda-tanda pendobrakan terhadap cafe tersebut.
Setelah memeriksa rekaman CCTV, Bristow kini yakin warung kopi dihantui.
"CCTV dengan sensor infra merah mendeteksi gerakan, sehingga sesuatu yang aneh sedang terjadi. Saya telah melihat beberapa kali di layar yang lebih besar, ada bayangan gelap di ruangan," kata Kakek berusia 50 tahun tersebut.
Beberapa karyawan yang bekerja di cafe tersebut menemukan kejadian-kejadian aneh sebelumnya. Seperti ada seseorang yang datang dan melewati kedai kopi, lalu berhenti di luar. Namun tidak masuk ke cafe, dan kemudian menghilang.
Bangunan cafe sendiri sudah sangat tua, dan menjadi salah satu yang tertua di kota. Ini adalah gudang yang dijadikan cafe.
Pelayan bernama Ceejay Liles, mengklaim telah melihat banyak hantu, dan kejadian-kejadian aneh di cafe dalam dua tahun dia bekerja di sana.
Namun apakah ada hantu di sana? Itu menjadi misteri. Dan polisi yang datang pun kembali dengan tangan kosong.
No comments:
Post a Comment