Pencinta komik Jepang atau manga Naruto nampaknya harus berbesar hati. Karena komik karangan Masashi Kishimoto terbitan Shueisa sejak 1999 itu harus tamat di episode ke-700.
Beberapa waktu yang lalu, berita yang dilansir dari Anime News Network berdasarkan situs resmi Majalah Weekly Shonen Jump menyebutkan bahwa Kishimoto berniat mengakhirinya di penghujung 2014.
Tepat pada 10 November 2014 di majalah Shonen Jump edisi ke-50 tersebut, kisah Naruto akan berakhir di episode 700. Sebelumnya, Kishimoto pernah mengumumkan dua tahun lalu bahwa cerita Naruto akan diakhiri.
Manga Naruto bercerita tentang kehidupan seorang ninja bernama Naruto Uzumaki. Ia seorang ninja yang hip*raktif, ambisius dan ingin mendapatkan gelar Hokage atau pemimpin ninja terkuat di desanya.
Ditemani dua orang sahabatnya, ia melakukan perjalanan untuk mendapatkan kekuatan. Serial ini telah diadaptasi ke dalam berbagai versi mulai anime, film animasi, hingga video game.
Sedangkan anime Naruto Shippuden yang menjadi musim kedua masih berjalan di Jepang. Sebuah film animasi bertajuk The Last-Naruto the Movie juga rencananya akan tayang di Jepang pada 6 Desember 2014.
Mungkin ada yang masih belum percaya, apakah manga Naruto benar-benar akan berakhir pada 10 November mendatang?
No comments:
Post a Comment